PILKADA

Kekuatan Kemenangan dan Solidaritas 14 Partai Koalisi Syakur-Putri

Kekuatan Kemenangan dan Solidaritas 14 Partai Koalisi Syakur-Putri

Kehadiran koalisi yang solid dalam dinamika politik menjadi kunci keberhasilan dalam meraih kemenangan. Salah satu contoh nyata adalah koalisi 14 partai yang mendukung pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Garut, Syakur Amin dan Putri Karlina. Sebanyak 14 partai yang mendukung Syakur-Putri ini antara lain Partai Golkar, PKB, Gerindra, Nasdem, Demokrat, PDI Perjuangan, PAN, Gelora, PBB, Partai Ummat, Partai Buruh, Hanura, Partai Garuda, dan Partai Prima.

 

Koalisi ini tidak hanya menunjukkan kekuatan dalam jumlah, tetapi juga dalam komitmen dan sinergi untuk membawa perubahan positif bagi masyarakat Garut. Koalisi ini terbentuk dengan visi dan misi yang sama, untuk mewujudkan Garut yang lebih hebat dan sejahtera. Seperti yang diungkapkan oleh Ketua DPC Demokrat Garut, Aman Nurmana, “Kami mendukung pasangan ini karena memiliki visi yang sama dan harapannya bisa mengubah Garut pada perbaikan,” ungkap Aman.

 

Salah satu aspek terpenting dari koalisi ini adalah solidaritasnya. Setiap partai berkomitmen untuk bekerja sama, berbagi sumber daya, dan mendukung satu sama lain dalam setiap kegiatan kampanye. Yudha Puja Turnawan, selaku Ketua DPC PDI Perjuangan Garut, ungkapkan komitmennya merapatkan barisan untuk kemenangan Syakur-Putri, “Kami siap rapatkan barisan dan menggerakan massa untuk mendukung pasangan SANTRI,” ujar Yudha.

 

Koalisi 14 partai ini tidak hanya berorientasi pada kemenangan dalam pemilihan, tetapi juga pada pembangunan jangka panjang untuk Garut. Dengan kekuatan dan solidaritas yang dimiliki, mereka bertekad untuk menciptakan pemerintahan yang transparan dan akuntabel. Suara partai merupakan representasi dari suara rakyat, sehingga artinya banyak yang rakyat yang percaya akan pasangan Syakur-Putri bisa membawa perubahan demi Garut.

 

Ketua DPC PKB Garut, Dadan Hidayatulloh, pun mengungkapkan bahwa kemenangan Syakur-Putri merupakan harapan masyarakat Garut, “ Masyarakat sangat berharap untuk kemenangan pasangan ini karena mementingkan kepentingan masyarakat di bawah dan demi menjaga kemakmuran dan persatuan dan kesatuan,” ujarnya dalam suatu kesempatan.

 

Kekuatan kemenangan dan solidaritas koalisi 14 partai mendukung Syakur-Putri merupakan gambaran nyata bahwa ketika berbagai elemen politik bersatu, mereka dapat menciptakan perubahan yang berarti. Dengan semangat kebersamaan dan tujuan yang jelas, koalisi ini siap untuk mengukir sejarah baru bagi Kabupaten Garut. Warga Garut menunggu dengan penuh harapan, langkah-langkah nyata yang akan diambil untuk masa depan yang lebih cerah.